Website Media Online Baliadnews

-

Call:-

baliadnews22@gmail.com

Tragis!! WNA Asal Australia Tewas Saat Berbulan Madu di Pantai Pasut

Senin, 30 Desember 2024

22:58 WITA

Tabanan

185 Pengunjung

Website Media Online Baliadnews

Korban saat dievakuasi ke rumah sakit. (Ist)

Tabanan, baliadnews.com - Jacob, warga Australia yang sedang menikmati indahnya pulau dewata  bersama pasangannya dinyatakan meninggal dunia dalam perjalanan ke RSUD Tabanan setelah terseret arus di Pantai Pasut pada Senin (30/12/2024) sekitar pukul 16.00 WITA.

Kepala Pelaksana BPBD Tabanan, I Nyoman Srinadha Giri, mengungkapkan bahwa pasangan wisatawan ini diketahui menginap di Beachfront Villa Nixie and the Sea, Desa Tibubiu, Kecamatan Kerambitan, Tabanan. "Kami menerima laporan dari masyarakat bahwa ada dua wisatawan yang terseret arus saat berenang di Pantai Pasut," ujarnya. 

 

I Ketut Arsanayasa, anggota DPRD Tabanan sekaligus salah satu saksi, menjelaskan bahwa pasangan ini baru saja menikah seminggu sebelumnya di Australia dan memilih Tabanan sebagai destinasi bulan madu. "Mereka adalah pasangan pengantin baru yang datang ke Bali untuk berlibur. Sayangnya, insiden ini terjadi saat mereka menikmati waktu di pantai," jelasnya.

Jacob dan istrinya awalnya berenang di dekat bibir pantai. Namun, Jacob kemudian bergerak ke area loloan pantai, lokasi yang sering digunakan untuk berselancar dengan arus yang cukup kuat. Tak lama, Jacob terseret arus hingga ke tengah laut.

"Saat terseret, Jacob masih sempat melambaikan tangan meminta pertolongan. Karena kondisi ombak besar, kami harus menggunakan jukung untuk menyelamatkannya," katanya.

Upaya penyelamatan berlangsung dramatis. Arsanayasa bersama tim relawan menghadapi risiko tinggi karena ombak besar. Bahkan, jukung yang mereka gunakan sempat rusak. Meski demikian, Jacob berhasil dievakuasi ke pantai dalam kondisi lemas.

"Setelah tiba di pantai, kami mencoba memberikan CPR. Sayangnya, pertolongan terbatas karena mulut korban sulit dibuka," tambah Arsanayasa. Jacob kemudian dilarikan ke RSUD Tabanan menggunakan mobil warga, namun nyawanya tak tertolong.

Jenazah Jacob kini berada di RSUP Prof. Ngoerah Denpasar untuk proses lebih lanjut. Kejadian ini menjadi pengingat penting bagi wisatawan untuk selalu berhati-hati saat beraktivitas di laut, terutama di kawasan dengan arus kuat. Ags/SD


Komentar

Berita Terbaru